Resep Mie Sup Brenebon (kacang merah) khas Manado

Masakan ini juga dikenal dengan  nama "Bremi" yang merupakan singkatan dari brenebon mie. Masakan khas Manado? Ya iyalah. Tepatnya, ini makanan rakyat Tanah Minahasa (baca:Manado). Sangking merakyatnya, masakan ini jarang ditemui di resto resto wah. Bahkan sepertinya sampai dengan tulisan ini diturunkan, saya belum pernah menemukannya di sana. Jika mau cari masakan ini, carilah di rumah makan -  rumah makan di pasar tradisional. Baik di pasar Tomohon, pasar Langowan dan pasar tadisional daerah lainnya. Ow pasar tradisional sih, tapi rata rata tempat makannya bersih loh.


Terus terang saya awalnya agak bingung dengan masakan ini.  Ini adalah “koloborasi” dari 2 jenis makanan yang lezat. Bisa dinikmati sendiri sendiri. Ya kolaborasi sup brenebon ala Manado dan mie kuah tradisional Manado. 

Bagaimana asal muasal hingga tercipta masakan ini, saya juga kurang tau. Bisa jadi karena unsur coba coba yang akhirnya menghasilkan cita rasa yang oke atau gimana. Yang jelas, masakan ini lezat. 

Oia, bagi teman teman yang tidak mengkonsumsi daging babi, sebaiknya urungkan saja niatnya jika ingin hunting masakan ini di pasar tradisional karena semuanya memakai  daging babi. Ya namanya juga orang Manado , paling doyan dengan daging babi. 

Thus, jika pingin mencobanya, bisa coba membuatnya sendiri dengan menggunakan daging sapi atau daging ayam. Tetap lezat. Kalau daging kambing? No comment karena saya belum pernah mencobanya.

Nah, biar afdol, dalam artikel ini saya menuliskan 2 resep yakni resep sup brenebon (kacang merah) ala Manado dan mie kuah tradisional Manado.  Sebetulnya artikel tentang resep membuat sup kacang merah (brenebon) ala Manado ini sudah pernah saya sajikan. Tapi gak apa apalah saya tuliskan sekali lagi.  

Yuk simak
Resep mie sup brenebon (kacang merah)

Resep Sup Brenebon (kacang merah) ala Manado 

Bahan Sup Brenebon (kacang merah) :
  • 250 gram kacang merah
  • 250 gram kaki babi/tulang sapi/ceker ayam
  • 1 batang daun bawang dipotong 3 cm
  • 2 batang seledri. bisa dirajang halus, bisa juga diikat (sesuai selera)
  • 1 bulah pala dikeprek (bisa juga diparut)
  • 5 buah cengkeh kering
  • 3 bawang putih dihaluskan
  • 7 bawang merah dihaluskan
  • 1 sdm margarine
  • 1/4 sdt lada
  • Garam secukupnya
  • Penyedap jika suka
  • 1 ½ liter air

 Cara membuat Sup Brenebon (kacang merah) ala Manado

  • Rendam brenebon dalam air dingin. Jika brenebon masih berwarna pink, cukup direndam selama 1 -2 jam saja. Jika sudah berwarna merah maroon perlu direndam semalaman
  • Rebus brenebon dalam air. Rebus hingga empuk. Jika air sudah mengering dan brenebon belum empuk, tidak apa apa ditambahkan air lagi sampai brenebon empuk (durasi merebus ini sangat relatif, tergantung kualitas brenebonnya dan alatnya. Jika memakai panci presto tentu saja lebih cepat merebusnya)
  • Jika sudah empuk, masukkan kaki babi/tulang sapi/ceker ayam. Rebus hingga kaki babi/tulang sapi/ceker ayam dan brenebon benar benar matang.
  • Tumis bawang putih dan bawang merah dalam margarine. Tumis hingga berbau harum.
  • Masukkan tumisan bawang putih dan bawang merah ke dalam rebusan brenebon. Masukkan selagi  tumisan masih panas.
  • Masukkan pala, cengkeh, lada. Tunggu hingga bumbu meresap
  • Masukkan seledri, daun bawang dan garam. Cek rasa.
  • Matikan api dan angkat. Hidangkan


Sekarang kita ke resep mie kuah tradisional Manado

Resep mie kuah tradisional Manado

Bahan
  • 250 gram mie basah
  • 250 gram daging babi/sapi/ayam


Bahan untuk kuah
  • 2 liter kaldu (babi/sapi/ayam)
  • 1 sdm rata bawang putih
  • 1sdm rata bawang merah
  • Merica secukupnya
  • 1daun bawang iris halus
  • 4 batang seledri bisa diiris halus bisa diikat (sesuai selera)
  • Penyedap (jika suka)
  • Minyak goreng secukupnya


Cara membuat mie kuah tradisional Manado

  • Tumis bawang putih dan bawang merah
  • Masukkan daging, masak daging hingga matang
  • Masukkan kaldu, Masak hingga matang
  • Masukkan merica, seledri, garam dan penyedap.


Cara menghidangkan mie kuah tradisional Manado.

Bisa disajikan dengan cara menyiram kuah dalam mie basah. Bisa juga mie basahnya direbus dulu dalam kuah. Semuanya terserah anda.

Cara penyajian mie sup brenebon;

Penyajiannya ada 2 cara
  • Cara 1 (cara kepepet): sup brenebon ditambahkan dengan mie basah saja. Terserah sistim siram atau sistem rebus
  • Cara ke 2: Campurkan ke dua masakan ini. Biasanya sih perbandingannya 1:1 tapi selanjutnya terserah anda.


Semoga menginspirasi.
Enjoy and happy cooking

Pingin tau resep masakan Manado tradisional lainnya? Ini dari dapur Manado asli loh. Yuk simak:


Comments

Popular posts from this blog

Berbagai nama lain dari ikan Malalugis

Mengenal jenis jenis ikan laut yang merakyat di kalangan orang Manado

Sekilas tentang masakan Manado woku, kinetor dan tinorangsak