Cara membuat sirup rosela
Saya mengenal rosela ini baru beberapa tahun yang lalu, itupun karena dikasi tetangga. Padahal saat itu maksud saya bertandang ke rumahnya hanya untuk minta bibit lidah buaya.. haha malah pulang pulang bawa lidah buaya dan 3 ‘bayi’ pohon rosela.
Awalnya kata tetangga saya, tanaman itu adalah buah merah yang didapatnya dari Papua.. Wah langsung berbunga bunga hati saya, karena memang saya lagi mencari bibit buah merah papua untuk ditanam di pekarangan.
Awalnya kata tetangga saya, tanaman itu adalah buah merah yang didapatnya dari Papua.. Wah langsung berbunga bunga hati saya, karena memang saya lagi mencari bibit buah merah papua untuk ditanam di pekarangan.
Saat itu langsung saja saya pasang foto tanaman itu di profile picture gadget saya… dan itu dilihat teman saya, disitu baru saya tau bahwa itu ternyata bukan buah merah papua melainkan Rosela, yang khasiatnya juga ampuh untuk kecantikan dan kesehatan.
Tanpa tunggu lama lagi, saya langsung ‘meluncur’ ke mbah google untuk mencari tahu lebih banyak tentang tanaman ini, baik kandungan nutrisinya maupun cara mengolahnya.
Dari mbah google inipun saya baru tau bahwa ternyata si Rosela ini juga nama lainya adalah Frambozen.. wow jadi ingat dulu, saat masih kecil saya demen banget sama sirup Frambozen ini. Sirup untuk es serut (es cukur kata orang Manado) yang juga mantap diserumput dengan kacang goreng. Sayang sekali es serut seperti itu sudah tidak pernah saya temui lagi, baik di abang abang yang jualan ataupun di resto resto… Sudah punah .. hicks :'(
Menyebut Frambozen juga mengingatkan saya pada minuman ‘Lemonade’ minuman favorit saya. Minuman bercap Rusa itu juga sudah tidak ada di pasaran lagi… tenggelam tergilas persaingan soft drink.
Nah dengan semangat Frambozen ini membuat saya dengan tekun merawat si 'bayi' Rosela. Tidak lama kemudian, hanya dalam kurun waktu 3 bulan, Rosela ini sudah mulai belajar berbunga. Dan pada usia 6 bulan memang sudah menghasikan banyak bunga… daaaaan tiba saatnya untuk membuat sirup Rosela.. yang resepnya akan share pada artikel ini .
Resep sirup rosela inipun sudah berkali kali saya 'bongkar pasang' untuk mencari komposisi yang paling sesuai dengan selera keluarga kami.
Simak yuuuk
Rosela |
Cara membuat sirup rosela
Bahan:
- 100 kuntum bunga rosela diambil yang merahnya saja
- 500 gr gula batu (jika tidak ada bisa pakai gula pasir)
- 3 liter air
- Vanila bubuk secukupnya.
- Cuci kelopak bunga Rosela
- Rebus air dan gula batu dalam panci hingga gula larut, saring.
- Masukkan dan Rosela dan vanila, rebus lagi hingga matang dan air berwarna merah
- Angkat sirup dan disaring.
- Masukkan sirup kedalam toples, simpan dalam lemari es
- Untuk menghidangkannya dapat dicampur dengan air matang/ air es.
- Jika terasa kurang manis, buat air gula (gula pasir dilarutkan pada air panas,), saring, dinginkan, bisa juga dimasukkan dalam lemari es.
- Air gula ini kemudian dicampurkan dengan sirup untuk mencapai rasa manis yang diinginkan
- Sirup Rosela ini juga enak jika disajikan dengan susu cair
- Ampas bunga rosela jangan dibuang, masih dapat diproses lanjut menjadi manisan rosela.
- Oia, tak kalah petingnya, sirup rosela ini asam loh.. Bagi yang punya penyakit maag, sebaiknya makan nasi dulu baru mengkonsumsi sirup rosela
Comments
Post a Comment